Gedung UPT Bahasa menjadi tempat penyelenggaraan tes akhir penerimaan beasiswa OSC Unand yang berlangsung pada Senin (12/12/2022) (Genta Andalas/Atika Liutami Sadri)

Padang, gentaandalas.com- Universitas Andalas (Unand) adakan tes akhir seleksi beasiswa Online Scolarship Competition (OSC) pada Senin (12/12/2022) di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Bahasa Unand. Direktur Kemahasiswaan Unand, Khandra Fahmy mengatakan bahwa penyelenggaraan beasiswa ini pertama kali dilakukan di perguruan tinggi negeri se-Indonesia dan berlangsung kompetitif.

“Tes seleksi beasiswa OSC biasanya dilakukan di universitas swasta dan Unand menjadi percontohan bagi perguruan tinggi negeri lainnya,” ujar Khandra pada saat membuka acara technical meeting di Studio Pusat Kreativitas Mahasiswa Unand pada Rabu (7/12/2022).

Selain itu, Khandra juga menjelaskan sistem penyelenggaraan seleksi beasiswa OSC, pada tahap awal diikuti sebanyak lebih dari 4.000 pendaftar siswa SMA yang berasal dari 34 provinsi se-Indonesia. Kemudian hingga pada tahap finalisasi yang diselenggarakan secara luring dengan jumlah peserta sebanyak 144 orang yang akan disaring lagi dan ditempatkan pada 20 program studi dari 15 fakultas yang ditawarkan di Unand.

Salah satu peserta seleksi beasiswa OSC asal Sulawesi Tenggara, Zafira Assyifa Nurul Ain mengucapkan apresiasinya terhadap pelaksanaan finalisasi OSC yang diselenggarakan Unand. “Pelayanan dan panitia sudah baik dan sesuai prosedur. Tidak hanya itu, alasan saya mengikuti beasiswa OSC di Unand karena satu-satunya yang menawarkan program studi kedokteran, ” ujar Zafira.

Salah satu guru pendamping siswa peserta beasiswa OSC dari SMAN 1 Kota Padang, Eka Sofia menanggapi positif terkait proses seleksi tes. “Untuk proses seleksi memang ketat, dari mulai tes pemberkasan, dan memang benar- benar proses penyaringanya sudah bagus, terutama dikarenakan tes tahap akhir ini dilaksanakan secara luring,” ujar Eka.

Selain itu, Eka juga berharap bahwa kedepannya ada penambahan jumlah kuota penerimaan dari Unand, sebab tingginya minat siswa terhadap program beasiswa ini.

Reporter: Haida Rahmi dan Tiara Juwita

Editor: Haura Hamidah

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here