Ilustrasi/ Resti Rasyid

Padang, gentaandalas.com – Pelaksanaan Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler Universitas Andalas (UNAND) tahun 2024 masih terkendala akibat belum adanya kepastian dari nagari yang akan dijadikan lokasi penempatan mahasiswa KKN.

Dari 156 nagari yang telah disepakati, sejauh ini hanya 134 nagari yang memberikan kepastian. Ketidakpastian ini disebabkan oleh berbagai faktor, seperti kesibukan daerah masing-masing nagari, termasuk kegiatan lomba antar daerah, sibuknya staf daerah, serta bencana alam yang baru-baru ini terjadi seperti galodo, longsor, dan banjir.

Situasi ini mengakibatkan tertundanya rencana penempatan mahasiswa di nagari-nagari tersebut, yang awalnya dijadwalkan tampil di portal setelah (3/5/2024).

Hingga (14/5/2024) kepastian tersebut masih belum tercapai. Pembekalan KKN Reguler dijadwalkan akan dilaksanakan pada tanggal (24-26/5/2024) dan (1-2/5/ 2024), dengan pemberitahuan lokasi penempatan dan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) direncanakan pada pertengahan Juni 2024.

Staff Bagian Pengelolaan Data dan Informasi UNAND, Betrawati, menjelaskan bahwa dari 156 nagari yang disepakati, baru 134 yang memberikan kepastian. “Seperti kesepakatan awal, kita menempatkan mahasiswa pada 228 nagari. Di antaranya 78 nagari untuk lokasi KKN Tematik dan 156 nagari untuk lokasi KKN Reguler. Namun, sejauh ini baru 134 nagari yang sudah memberi kepastian. Sedangkan sisanya masih belum jelas,” ungkap Betrawati pada Selasa (14/5/2024).

Nesya Amalia, salah satu mahasiswa dari jurusan Akuntansi, menyampaikan kekhawatirannya terhadap ketidakjelasan pembagian lokasi dan DPL. “Ketidakjelasan ini membuat bingung, sebaiknya jika memang belum ada kejelasan, segera diberitahukan. Takutnya nanti banyak mahasiswa yang terburu-buru menyiapkan diri untuk KKN,” tutur Nesya saat diwawancarai oleh Genta Andalas pada Selasa (14/5/2024).

Reporter: Aprila Aurahmi dan Resti Rasyid

Editor: Fadhilatul Husni

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here